Pada Sabtu 23 September 2023, JagaJantung berkolaborasi dengan Sports Cardiology Clinic mengadakan HEART Talkshow bersama Prof. Dr. dr. Yoga Yuniadi Sp.JP (K) dengan topik “Mencegah sudden death” yang diselenggarakan di Sports Cardiology Clinic, Jl. Kasuari, Bintaro.
Talkshow ini menyoroti mengenai Gaya hidup sedentari alias jarang beraktivitas fisik adalah satu dari lima faktor risiko terbesar penyakit jantung dan pembuluh darah. Empat lainnya adalah tekanan darah tinggi, kadar kolesterol tinggi, kebiasaan merokok, dan obesitas. Studi-studi ilmiah mendapati olahraga rutin bermanfaat mengurangi risiko tersebut..
Acara ini sendiri dihadiri oleh kurang lebih 20 peserta yang berasal dari beberapa klub sepeda di sekitar area Bintaro, Tangerang Selatan
JagaJantung adalah sebuah platform edukasi dan informasi digital yang dibuat untuk meringankan beban pikiran pasien jantung dan keluarganya dalam mengakses fasilitas kesehatan, mencari tenaga kesehatan spesialis berkualitas, serta mendapatkan informasi terkait terobosan-terobosan terbaru di dunia kesehatan jantung. Kami juga dapat mengarahkan anda ke fasilitas jantung dan dokter-dokter ahli jantung terkait yang terdekat.
Situs ini disponsori oleh Elixir Medical Corporation. Elixir Medical Corporation terletak di jantung Silicon Valley, AS, sebagai pusat inovasi teknologi dan terobosan pengetahuan. Dengan pengalaman selama 18 tahun dalam mengembangkan teknologi, Elixir telah menghasilkan solusi terdepan pengobatan Penyakit Jantung Koroner
© 2024, All Rights Reserved